-->

Pantai Sanur

Bali, Indonesia

Pantai Sanur

Introduksi

Siapa yang tak kenal dengan Pantai Sanur? Pantai ini termasuk salah satu pantai yang sangat populer di Bali. Letaknya berada di sebelah timur kota Denpasar.
Pantai Sanur adalah obyek wisata pertama yang berkembang di Bali. Pantai ini dikenal pula dengan nama Sunrise Beach
(Pantai Matahari Terbit) karena lokasinya yang sangat cocok untuk melihat panorama matahari terbit. Kebalikan dari Pantai Kuta yang lokasinya sangat cocok untuk melihat panorama matahari tenggelam.
Hamparan pasir di pantai ini berwarna putih serta memiliki ombak yang relatif cukup tenang, sehingga tidak cocok untuk berselancar. Namun sangat cocok untuk liburan bersama anak-anak. Berbeda dengan Pantai Kuta yang ombaknya memang sangat cocok untuk berselancar baik dari tingkat pemula hingga profesional. Meski begitu, Pantai Sanur juga sangat cocok untuk kegiatan menyelam serta snorkeling mulai dari pemula hingga yang sudah profesional.
Di kawasan pantai ini juga terdapat semacam jalan bagi para pejalan kaki. Jalan tersebut biasanya digunakan oleh para wisatawan untuk jogging maupun bersepeda. Selain menawarkan pemandangan yang indah, Pantai Sanur juga berfungsi sebagai akses untuk menuju ke Pulau Nusa Lembongan serta Nusa Penida.

Fasilitas

Di sekitar pinggiran kawasan pantai terdapat sejenis gubuk kecil yang bisa digunakan untuk duduk-duduk sambil menunggu matahari terbit. Selain itu di sekitar kawasan pantai ini juga banyak terdapat tempat untuk menginap mulai dari penginapan hingga hotel berbintang. Untuk penginapan, harga sewanya mulai sekitar Rp 200.000 per malam.
Fasilitas di kawasan pantai ini tergolong sangat lengkap. Mulai dari warung makan, bar, kafe hingga restoran banyak terdapat di sini. Selain itu toko souvenir, mesin ATM, mini market juga bisa dengan mudah Anda dapatkan di sini.

Aksestransport

Pantai Sanur jaraknya hanya sekitar 16 kilometer dari Bandara Ngurah Rai atau sekitar 20 menit perjalanan dari bandara. Untuk menuju ke sini, Anda bisa menggunakan taksi, sewa motor (harga sewanya sekitar Rp 50.000 hingga Rp 70.000 per hari), atau menggunakan angkutan umum.

Jam bukaopening hours

Setiap saat

Biaya tiket masukticket fee

Tidak dikenakan biaya masuk, hanya biaya parkir saja, Rp 2.000 (motor).

SUMBER(UTIKET)