1. Kuta / Legian
Membicarakan sunset di Bali tentu tak bisa lepas dari pantai yang satu ini. Sebagai pantai yang paling terkenal di seluruh Indonesia, bahkan dunia, Pantai Kuta merupakan spot favorit bagi ratusan turis yang ingin melihat sunset yang menawan setiap harinya. Mayoritas orang bilang, “Sunset di Kuta tak pernah mengecewakan!”
2. Jimbaran
Tempat ini terkenal sebagai tempat terbaik untuk menyantap ikan bakar di meja yang berjajar di pinggir pantai sambil menikmati panorama indah dari matahari terbenam. Pantai Jimbaran terletak tidak jauh dari Pantai Kuta, sekitar 16 Km atau 35 menit berkendara. Saat malam tiba, beberapa cafe juga menyajikan pertunjukkan tarian lokal.
3. Tanah Lot
Di Tanah Lot terdapat 2 buah pura yang terletak di atas batu besar. Satu terletak di atas bongkahan batu dan satunya terletak di atas tebing. Pura Tanah Lot merupakan bagian dari pura Dang Kahyangan yang merupakan pura laut tempat pemujaan dewa-dewa penjaga laut. Jangan lewatkan panorama sunset yang mengagumkan di sini!
4. Uluwatu
Di Uluwatu tidak hanya terdapat pura agung milik masyarakat Hindu Bali atau pun tempat melihat pertunjukkan Tari Kecak karena di tempat ini juga terdapat banyak pantai cantik yang memiliki pemandangan sunset yang sangat mempesona.
5. Nusa Lembongan
Terletak sekitar 15 menit perjalanan dengan speedboat dari Pantai Sanur, Nusa Lembongan merupakan sebuah kecil yang menawarkan banyak pantai indah, alam bawah laut yang mengagumkan, dan sunset view yang mempesona. Untuk melihatsunset, kamu bisa pergi ke “Sunset Point” di bagian paling selatan atau cukup di pantai di dekat hotel.